
Pemantapan OMNU XII, Siswa Mamuba Adakan Simulasi
Mamuba.sch.id. Pelaksanaan Olimpiade Madrasah Nahdlatul Ulama (OMNU) XII tinggal menghitung hari. Belasan siswa Madrasah Aliyah Matholiul Ulum Banjaragung (Mamuba) melaksanakan simulasi kesiapan perangkat yang akan dipergunakan.
Simulasi dilaksanakan di ruang multimedia Mamuba, Selasa (12/12) pagi. Terdapat 14 siswa yang hadir mewakili setiap mata pelajaran (mapel) yang dikompetisikan. Mata pelajar yang diikuti antara lain: Al-Quran hadis, Akidah Akhlak, Fikih, Sejarah Kebudayaan Islam, Pendidikan Kewarganegaraan, Bahasa Indonesia, Bahasa Arab, Bahasa Inggris, Matermatika IPS, Sejarah Peminatan, Geografi, Ekonomi, Sosiologi, dan Ke-NU-an.
Baca juga: Pembekalan Pengawas OMNU Digelar di Kantor Maarif Jepara
Sebelumnya para siswa sudah mendapatkan bimbingan secara intensif oleh para guru pendamping. Setiap pekan dilaksanakan pembelajaran bersama dengan cara mengerjakan soal-soal oleh koordinator lomba.
Bapak Saifur Rozikin, S.Pd. menyampaikan teknis pelaksanaan OMNU, Selasa (13/12) di ruang multimedia Mamuba.
Pengawas OMNU dari Mamuba, bapak Saifur Rozikin, S.Pd. menyampaikan bahwa simulasi secara umum tidak banyak kendala. Para siswa dapat mendownload aplikasi yang dipakai. “Hanya saja untuk sinyal dari siswa ada sedikit kendala. Kami pastikan saat pelaksanaan kendala sinyal tidak terjadi,” jelasnya.
Baca juga: OMNU Digelar 15 Desember 2022
Sebelumnya, para pengawas diberikan penjelasan dan sosialisasi terkait dengan teknis pelaksanaan OMNU. Pengawasan akan dilaksanakan secara silang. Seusai dengan pembagian dari panitia, pengawas dari Mamuba berasal dari Madrasah Aliyah Miftahul Ulum Pendem, Kembang.
OMNU akan berlangsung di madrasah masing-masing. Olimpiade akan dilaksanakan pada Kamis (15/12) mendatang dengan menggunakan media smartphone yang sudah terinstal aplikasi. Ada belasan mapel yang dapat diikuti oleh madrasah yang tergabung dalam Kelompok Kerja Madrasah Aliyah (KKMA) 02 Jepara.
Komentar
Sukses
Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
Berkesan, Program “Posonan” di Mamuba
MAMUBA.SCH.ID – Pelan dan pasti bulan Ramadhan meninggalkan kita. Ada banyak kesempatan yang dapat dilakukan untuk mengisi kegiatan positif di bulan yang mulia ini. Salah satunya
Libur Ramadhan 2025, Simak Ketentuannya
MAMUBA.SCH.ID – Bulan Ramdhan sebentar lagi tiba. Menyongsong bulan mulia tersebut, kegiatan pembelajaran di Madrasah Aliyah Matholiul Ulum Banjaragung (Mamuba) diliburkan. Dalam
Guru MA Matholiul Ulum Banjaragung Memberikan Metode "Rahasia" Menguasai Bahasa Arab
Mamuba.sch.id__Sebagai salah satu komponen penting di dalam Islam, bahasa Arab wajib dipelajari oleh umat islam untuk memahami isi kandungan Al-Qur'an, hadits, serta kitab-kitab karanga
Materi Takhassus Diujikan yang Pertama, Ini Alasannya
MAMUBA.SCH.ID – Pelaksanaan ujian tengah semester bagi kelas X dan XI serta ujian akhir semester bagi kelas XII dilaksanakan mulai pekan ketiga Februari ini. Mata pelajaran lokal
Kolaborasi PAC IPNU-IPPNU dan Puskesmas Bangsri dalam Idarohan FKPKPR Se-Ancab Bangsri
Mamuba.sch.id- Pada hari Jumat, 7 Februari 2025, MA Matholiul Ulum Banjaragung menjadi tuan rumah acara Idarohan FKPKPR yang dilaksanakan oleh anggota PAC Kecamatan Bangsri. Kegiat
Ujian Tengah Semester Mamuba Segera Dilaksanakan, Ini yang Wajib Dipersiapkan
MAMUBA.SCH.ID – Dalam setiap pembelajaran formal, diperlukan ujian atau latihan untuk mengetahui tingkat keberhasilan suatu materi. Pertengahan Februari ini ujian tengah semester
Peringatan Isra’ Mikraj, Siswa Mamuba Diajak Belajar Filsafat Kehidupan
MAMUBA.SCH.ID – Memperingati Isra’ Mikraj Nabi Muhammad Saw. para siswa Madrasah Aliyah Matholiul Ulum Banjaragung (Mamuba) diajak belajar filsafat kehidupan, Kamis (30/1) p
Survei PHBS Di Mamuba, Hasilnya Sangat Baik
MAMUBA.SCH.ID – Dalam rangka menyukseskan program pemerintah dalam bidang Kesehatan, Puskesmas I Bangsri melaksanakan survei Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS). Survei dilakuk
Apa Itu 'Deep Learning', Gebrakan Mendikdasmen Baru
MAMUBA.SCH.ID. - Sebagaimana yang dipredeksi, menteri baru akan ada kebijakan baru. Dalam bidang pendidikan, Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen) Abdul Mu'ti mengus
Kenalkan Dunia Kampus, Para Siswa Diajak Hadiri Expo University
BANGSRI – Sebagai bentuk perhatian para perkembangan para peserta didik, Madrasah Aliyah Matholiul Ulum Banjaragung (Mamuba) mengajak para siswa kelas XI dan XII dalam pameran per
Semoga sukses